Pasi Pers Kodim 0419/Tanjab Menghadiri Upacara Bendera Dalam Rangka Memperingati Hari Santri Dandim 0419/Tanjab Tekankan Pentingnya Jaga Nama Baik Satuan dan Netralitas dalam Pilkada Mendatang Dandim 0419/Tanjab Berikan Baju Aerobik kepada Prajurit, PNS, dan Honorer untuk Tingkatkan Moril Dandim 0419/Tanjab Pimpin Upacara Bulanan di Makodim Babinsa Kelurahan Rantau Indah Dukung Gerakan Pangan Murah Serentak di Kec. Dendang

Home / Artikel / BERITA / Berita Koramil / Koramil Tungkal Ilir

Kamis, 18 Juli 2024 - 13:18 WIB

Danramil 419-03/Tungkal Ilir Laksanakan Pengecekan HP Prajurit

Pendim 0419/Tanjab

KUALA TUNGKAL, kodimtanjab.com – Danramil 419-03/Tungkal Ilir, Kapten Inf Safri Napitupulu, memberikan penekanan tentang bahya Judi Online dalam Jam Komandan kepada prajurit Koramil 419-03/Tungkal Ilir. Kamis (18/7/24)

Kegiatan ini bertujuan untuk memeriksa dan mengawasi penggunaan HP prajurit guna mencegah keterlibatan dalam judi online. Hal ini dilakukan untuk menjaga integritas satuan dan mencegah dampak negatif yang diakibatkan oleh aktivitas tersebut.

BACA JUGA  Babinsa 01/Muara Sabak Bantu Petani Rontokkan Padi Hasil Panen.

Kapten Inf Safri Napitupulu menekankan pentingnya menjauhi judi online. “Keterlibatan dalam judi online dapat merusak hubungan dengan keluarga dan lingkungan, serta mencemarkan nama baik satuan, khususnya TNI,” ujarnya.

Ia juga mengingatkan bahwa judi online dapat menyebabkan depresi, memburuknya kondisi keuangan, dan memicu tindakan kriminal.

“Kita harus menjaga diri dari aktivitas yang merusak ini demi kebaikan kita bersama,” tegasnya.

BACA JUGA  Babinsa Serda Gopal Bersama Pak Sujarno Cek Padi Yang Sudah Berumur 55 Hari.

Kegiatan ini diikuti oleh seluruh prajurit Koramil 419-03/Tungkal Ilir. Semua anggota diharapkan memahami dan mengikuti penekanan yang diberikan serta berkomitmen untuk menjauhi judi online.

Diharapkan seluruh prajurit Koramil 419-03/Tungkal Ilir dapat memahami bahaya dan dampak negatif dari judi online serta berkomitmen untuk menghindari aktivitas tersebut, menjaga nama baik satuan, dan memastikan kesejahteraan pribadi dan keluarga.

Share :

Baca Juga

Artikel

Penyambutan dan Pendampingan Time Dirjed Tanaman Pangan di Kabupaten Tanjab Timur

BERITA

Gunakan Seragam Dinas, Babinsa Turun Ke Sawah Bantu Warga Tanam Padi.

BERITA

Babinsa Desa Teluk Sialang Hadiri Musyawarah Desa.

Artikel

Bersatu Melawan Dampak Buruk: Pembagian Bantuan untuk Korban Banjir di Kecamatan Berbak

BERITA

Babinsa Koramil 419-03/Tungkal Ilir Pantau Protokol Kesehatan Di Pelabuhan Penyebrangan.

Berita Koramil

Danramil 02/Tungkal Ulu Laksanakan Komunikasi Sosial Ke PT. PSJ Makin Group.

BERITA

Selain sosialisasi, babinsa juga mengajak warga binaan patroli karhutla.

BERITA

Babinsa Lakukan Komsos Dengan Warga